/Ciputra Development (CTRA) Raih Marketing Sales Rp11,02 Triliun di Sepanjang Tahun 2024
Dok. ciputra development
Dok. ciputra development

Ciputra Development (CTRA) Raih Marketing Sales Rp11,02 Triliun di Sepanjang Tahun 2024

PT Ciputra Development Tbk. (CTRA) kembali mengukir rekor baru dengan meraih marketing sales sebesar Rp11,02 triliun di sepanjang tahun 2024.

Angka ini lebih tinggi dari capaian marketing sales di tahun sebelumnya yakni Rp10,2 triliun

Berdasarkan laporan Stockbit, perolehan marketing sales atau prapenjualan CTRA tersebut meningkat sebesar 8% secara tahunan atau year on year (YoY).

Selain itu, Realisasi tersebut juga telah memenuhi 99,2% dari target marketing sales di tahun 2024 yang mencapai Rp11,1 triliun.

Adapun pencapaian prapenjualan sepanjang tahun lalu tersebut didukung oleh strategi diversifikasi geografi dengan realisasi di Sumatra mencapai Rp2,1 triliun atau mencerminkan pertumbuhan sebesar 85% YoY.

Jika dirincikan secara segmentasi, perolehan ini sebagian besar datang dari segmen rumah tapak dan penjualan tanah yang menyumbang kontribusi sebesar 82% dari total prapenjualan CTRA pada 2024.

Kemudian diikuti dengan segmen ruko yang berkontribusi sebesar 13%, segmen apartemen dengan kontribusi sebesar 3% dan segmen perkantoran dengan kontribusi sebesar 2%.

Selain melaporkan raihan marketing sales, CTRA juga melaporkan sisi kinerja keuangannya yang berhasil meraih penjualan dan pendapatan usaha senilai Rp7,11 triliun hingga kuartal III/2024.

Raihan tersebut naik sebesar 8,01% secara tahunan atau YoY dari yang sebelumnya sebesar Rp6,58 triliun pada periode sama tahun sebelumnya.

Pendapatan utama CTRA berasal dari penjualan bersih kavling, rumah hunian, dan ruko sebesar Rp4,95 triliun, apartemen Rp270,03 miliar, serta kantor Rp181,6 miliar.

Kemudian juga berasal dari segmen pusat niaga dan kawasan komersial dengan kontribusi sebesar Rp572,03 miliar, pelayanan kesehatan dengan kontribusi sebesar Rp468,06 miliar, hotel dengan kontribusi sebesar Rp395,64 miliar, sewa kantor dengan kontribusi sebesar Rp124,65 miliar, lapangan golf dengan kontribusi sebesar Rp46,59 miliar, dan pendapatan lainnya dengan kontribusi sebesar Rp107,64 miliar.

Seiring dengan meningkatnya pendapatan, Ciputra Development juga mencatatkan laba usaha sebesar Rp2,05 triliun dan laba periode berjalan sebesar Rp1,4 triliun hingga September 2024.

Dari jumlah tersebut, laba periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk mencapai Rp1,27 triliun per kuartal III/2024 atau meningkat sebesar 8,12 persen secara tahunan atau YoY jika dibandingkan capaian periode yang sama tahun 2023 yang sebesar Rp1,18 triliun.