/Dekati Pasar Indonesia, Ini Spesifikasi MPV listrik Denza D9 Yang Sudah Mengaspal di Thailand
Sumber Foto : Uzone.id
Sumber Foto : Uzone.id

Dekati Pasar Indonesia, Ini Spesifikasi MPV listrik Denza D9 Yang Sudah Mengaspal di Thailand

Merek premium milik BYD, Denza semakin mendekati pasar Indonesia dengan peluncuran MPV listrik Denza D9 di Thailand.

Thailand menjadi pasar keempat bagi Denza di kawasan Asia Pasifik setelah Hong Kong, Kamboja, dan Singapura.

Dengan adanya peluncuran tersebut, BYD semakin menunjukkan keseriusannya untuk meramaikan pasar otomotif di Asia Tenggara, khususnya di segmen kendaraan premium.

MPV listrik Denza D9 digadang – gadang akan menjadi calon rival Toyota Alphard di segmen MPV premium.

Bagaimana tidak ? Denza D9 diketahui sudah mengandalkan tenaga listrik dengan baterai sebagai sumber dayanya. Sementara Alphard varian tertinggi masih menggunakan mesin hybrid.

Baterai Blade Lithium Iron Phosphate (LFP) berkapasitas 103,36 kWh yang terpasang memberikan tenaga pada mobil untuk bisa menjelajah sejauh 520 km.

Selain itu, Denza D9 dilengkapi dengan motor listrik tunggal yang dapat menghasilkan tenaga 313 PS dan torsi 360 Nm, sehingga mampu berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dalam waktu 9,5 detik.

Pada bagian interior, Denza D9 dirancang untuk menawarkan kenyamanan maksimal, dengan layar sentuh 15,6 inci untuk hiburan, layar instrumen digital 10,25 inci, head-up display 12 inci, dan sistem suara 14 speaker Dynaudio.

Kemudian dilengkapi juga dengan kulkas berkapasitas 7,5 liter, panoramic sunroof, pengisian daya nirkabel 50 watt, dan kontrol iklim otomatis.

Adapun material interior di dalamnya juga berkualitas tinggi yang meliputi trim kayu asli, jok kulit Nappa, dan headlining berbahan suede.

Selain menawarkan kenyamanan maksimal bagi pengendara, mobil ini juga memiliki fitur keselamatan yang tak kalah canggih yakni autonomous emergency braking, adaptive cruise control, lane centring assist, blind spot monitoring, dan front & rear cross traffic alert.

Untuk harga jualnya sendiri, Denza D9 dijual dalam dua tipe di Thailand yakni Premium dan Performance AWD. Varian Premium yang dibanderol sekitar 1.999.900 baht atau Rp 936 juta, sedangkan Performance AWD dibandrol sekitar 2.699.900 baht atau Rp 1,26 miliar (kurs Rp 468,28/baht).