PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, salah satu perusahaan yang bergerak di bidang perbankan dengan kode saham BMRI ini kabarnya telah dinobatkan kembali sebagai salah satu bank terbaik dalam daftar World´s Best Bank 2024 versi majalah Forbes.
Selain itu, Media ekonomi internasional tersebut juga menobatkan Bank Mandiri sebagai bank pelat merah terbaik di Indonesia sebagaimana informasi yang dikutip dari laman resmi Bank Mandiri.
Dalam laman tersebut, dijelaskan bahwa korporasi yang tercatat masuk dalam daftar ini adalah bank yang dinilai telah memberikan layanan terbaik kepada nasabah, mempunyai profitabilitas yang baik, serta memberikan kemudahan akses layanan berbasis digital tanpa mengesampingkan opsi pelayanan konvensional yang memudahkan nasabah.
Keberhasilan BBRI dalam mempertahankan posisinya sebagai salah satu World’s Best Bank sejak tahun 2021 lalu ini dianggap sebuah prestasi yang luar biasa.
Pasalnya, Bank Mandiri merupakan 1 dari 17 bank terpilih di Indonesia, dan 1 dari 415 bank terpilih di dunia yang masuk di dalam daftar tersebut.
Direktur Utama Bank Mandiri, Darmawan Junaidi menjelaskan bahwa prestasi tersebut membuktikan kepercayaan nasabah kepada komitmen Bank Mandiri untuk selalu memberikan pengalaman perbankan terbaik kepada nasabah.
Seperti diketahui, Bank Mandiri berkomitmen akan terus meningkatkan kontribusinya untuk perekonomian Indonesia dengan memberikan pelayanan terbaik bagi nasabah.
Serta terus berusaha untuk meningkatkan akses terhadap layanan keuangan (access to finance) kepada masyarakat yang sesuai dengan kriteria prioritas pemerintah dan pemberdayaan UMKM.
Sejalan dengan Laporan Keberlanjutan Bank Mandiri Tahun 2023, Bank Mandiri juga akan berfokus dalam peningkatan layanan dengan memberikan solusi keuangan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.
Adapun peningkatan layanan tersebut dilakukan dengan terus meningkatkan kualitas pelayanan mulai dari desain transparansi informasi produk, perlindungan data nasabah, hingga penanganan keluhan nasabah.
Sebagai contoh penanganan keluhan nasabah dari sisi customer, Bank Mandiri pada tahun 2023 lalu berhasil menyelesaikan 100% keluhan yang masuk sesuai dengan SLA (Service Level Agreement) yang telah ditetapkan.
Kemudian untuk perlindungan data nasabah dari sisi produk digital, Bank Mandiri telah memiliki Livin’ by Mandiri yang merupakan financial super app untuk menghadirkan layanan perbankan komprehensif.
Digitalisasi bisnis melalui Livin’ SuperApp tetap mengutamakan privacy & data security nasabah meski dapat diakses oleh siapapun dengan mudah melalui smartphone, termasuk kepada masyarakat yang termasuk dalam kategori underbanked & underserved demographics.
Melalui berbagai peningkatan layanan finansial yang telah dilakukan oleh Bank Mandiri sejauh ini, ditambah dengan semangat untuk terus berinovasi diharapkan akan semakin menegaskan posisi Bank Mandiri sebagai bank pelat merah terbaik di Indonesia.
Sebagai informasi, PT Bank Mandiri (Persero), Tbk merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa keuangan yang berfokus dalam menghimpun dan menyalurkan dana nasabah sebagaimana tugasnya sebagai Bank Umum di Indonesia
PT Bank Mandiri merupakan hasil dari program restrukturisasi bank pemerintah Indonesia, yang mana PT Bank Mandiri merupakan gabungan dari empat bank milik negara yakni Bank Bumi Daya, Bank Exim, Bank Dagang Negara dan Bapindo.
Untuk mendukung kegiatan bisnisnya, PT Bank Mandiri saat ini telah mendirikan sejumlah anak usaha di antaranya yaitu :
– PT Bank Syariah Indonesia Tbk
– PT Bank Mandiri Taspen (MANTAP)
– Bank Mandiri Europe Ltd. (BMEL)
– PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri)
– PT Asuransi Jiwa Inhealth Indonesia
– PT Mandiri Sekuritas
– PT Mandiri Capital Indonesia (MCI)
– PT Mandiri Tunas Finance (MTF)
– PT Mandiri Utama Finance (MTF)
– Mandiri International Remitance Sdn. Bhd.
Berkantor pusat di Jakarta, PT Bank Mandiri merupakan salah satu bank yang paling dikenal oleh masyarakat.
Dan bahkan menjadi salah satu bank terbesar di Indonesia yang terus mengembangkan berbagai produk dan layanan keuangan untuk dapat membantu berbagai kebutuhan nasabahnya.
Selain menjadi salah satu bank terbesar di Indonesia, Bank Mandiri juga disebut menjadi salah satu BUMN yang memainkan peran penting dalam membantu pemerintah membiayai proyek-proyek infrastruktur dan pembangunan ekonomi.
Hal ini dibuktikan dengan keterlibatannya dalam pembangunan proyek infrastruktur di Ibu Kota Nusantara (IKN).
Dimana dalam pembangunan mega proyek tersebut, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk merupakan salah satu emiten perbankan yang turut aktif berpartisipasi dengan membangun kantor berbasis digital bertajuk Mandiri Digital Services di Ibu Kota Nusantara (IKN).
Adapun kantor Bank Mandiri yang dibangun dengan konsep hijau (ramah lingkungan) dan berbasis digital tersebut telah dilakukan groundbreaking oleh Presiden Jokowi pada Kamis, 29 Februari 2024.