Toyota Motor Corporation telah resmi meluncurkan generasi terbaru dari Toyota Land Cruiser yang diberi nama Land Cruiser 250 pada Rabu, 2 Agustus 2023.
Land Cruiser 250 merupakan generasi terbaru dari mobil SUV yang kerap menjadi kendaraan andalan para pejabat di Indonesia termasuk Presiden Jokowi.
Model Land Cruiser versi terbaru ini akan menjadi bagian dari jajaran kendaraan yang akan tersedia dan segera dipasarkan di Jepang pada paruh pertama tahun depan sebelum akhirnya meluncur ke Amerika Serikat pada musim semi.
Toyota Land Cruiser 250 hadir dengan platform barunya yang diyakini memberikan kinerja off-road yang lebih baik dengan desainnya berbentuk kotak yang menggambarkan ketangguhan sebuah mobil pekerja keras.
Mobil SUV ini diketahui masih tetap mempertahankan sasis tangga dengan menggunakan platform TNGA-F (GA-F) yang sama dengan seri Land Cruiser 300.
Toyota mengklaim bahwa penggunaan platform ini memiliki peningkatan kekakuan rangka sebesar 50 persen, dan peningkatan kekakuan keseluruhan sebesar 30 persen.
Selain itu, beberapa perubahan juga dilakukan agar performa mengemudi yang kuat dan ramah lingkungan sesuai silsilah awal Land Cruiser sebagai mobil tangguh yang dapat diandalkan.
Adapun pembaruan ini dilakukan dengan tujuan untuk menciptakan kemudahan pengendalian dan kenyamanan optimal baik di jalan raya maupun di medan sulit.
Seperti diketahui bahwa Land Cruiser seri terbaru ini memiliki peningkatan signifikan pada ketangguhan rangka serta performa suspensi yang lebih baik di beragam kondisi jalan.
Apalagi dilengkapi juga dengan beberapa sistem inovatif seperti Electric Power Steering (EPS) dan Stabilizer Disconnect Mechanism (SDM) yang memberikan dukungan saat mengemudi di berbagai medan.
Toyota juga memastikan seri Land Cruiser 250 sesuai dengan upaya perusahaan untuk menuju netralitas karbon dengan menyediakan berbagai opsi mesin termasuk sistem hybrid pertama untuk model tersebut.
Semua varian Land Cruiser 250 dilengkapi dengan Toyota Safety Sense yakni sebuah paket keamanan aktif terbaru dengan berbagai fungsi yang canggih sehingga memberikan kenyamanan dan keamanan bagi pengemudi saat berkendara.
Mobil ini menawarkan pilihan dapur pacu yang beragam yakni mesin bensin 2.400cc Turbo, mesin bensin 2.400cc Turbo Hybrid, mesin diesel 2.800cc Turbo, mesin diesel 2.800cc Turbo dengan kelistrikan 48 Volt, serta mesin bensin 2.700cc.