PT Multi Medika Internasional Tbk, salah satu perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan alat kesehatan ini berencana akan menggelar penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) yang diperkirakan dimulai pada 30 November 2022.
Untuk itu, calon emiten berkode saham MMIX ini tengah memulai masa penawaran awal atau book building dengan kisaran harga Rp160 hingga Rp210 yang berlangsung hari ini tepatnya 15 November sampai dengan 22 November 2022 mendatang.
Dalam prospektus yang dirilis, Perseroan menawarkan sebanyak 600.000.000 (enam ratus juta) saham baru atau setara 25% dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah IPO dengan nilai nominal Rp25 per saham.
Dengan jumlah saham dan harga yang ditawarkan, Perseroan diperkirakan berpotensi meraup dana segar dari IPO hingga mencapai Rp126 miliar.
MMIX menunjuk PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia sebagai Penjamin Pelaksana Emisi Efek Penawaran Umum Perdana (IPO / Initial Public Offering) saham ini.
Pemegang saham MMIX sebelum IPO adalah PT Multi Inti Usaha sebanyak 80%, disusul Mengky Mangarek dengan kepemilikan 8%, Eveline Natalia Susanto sebanyak 8%, Hillary Josephine sekitar 2% dan Allen Feliciano sebanyak 2%.
Rencananya seluruh dana IPO yang diperoleh perusahaan dari hasil penjualan saham yang ditawarkan melalui penawaran umum perdana saham ini, Sekitar 65% akan digunakan untuk modal kerja dalam rangka mendukung kegiatan operasional dan pengembangan bisnis Perseroan.
Sementara sisanya sekitar 35% akan digunakan untuk perluasan distribution center dan sarana logistik. Lokasi distribution center baru untuk produk-produk IP Lisensi Perseroan diperkirakan akan berada di daerah Bumi Serpong Damai tahun 2023 dan PIK2 tahun 2024.
Berikut perkiraan jadwal IPO Multi Medika Internasional (MMIX) :
– Perkiraan masa penawaran awal : 15-22 November 2022
– Perkiraan tanggal efektif : 28 November 2022
– Perkiraan masa penawaran umum : 30 November-2 Desember 2022
– Perkiraan tanggal penjatahan : 2 Desember 2022
– Perkiraan tanggal pencatatan di Bursa Efek Indonesia (BEI) : 6 Desember 2022.
Sebagai informasi, PT Multi Medika Internasional, Tbk (PT MMI, Tbk) merupakan perusahaan yang bergerak di bidang alat kesehatan, produk perawatan kulit dan wajah. Adapun visi perusahaan “Menjadi Distributor Alat Kesehatan & Kecantikan No. 1 Yang Inovatif Dan Terpercaya Di Pasar Indonesia Dan Global”.