PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) (IDX: PGEO) sebagai bagian dari Subholding Pertamina New & Renewable Energy (PNRE) selalu berkomitmen dalam mendukung berbagai program inovasi dengan menyelenggarakan GEOVATION (Geothermal Innovation & Competition) Awards 2023. Forum Presentasi Continuous Improvement Program (CIP) dan Knowledge Sharing Subholding PNRE dengan tema “Grow By Accelerating Value Creation” tersebut digelar mulai tanggal 30 Oktober hingga 1 November 2023 di Grha Pertamina dan Ballroom Aryaduta, Jakarta.
Sebanyak 72 Gugus terbaik mengikuti Forum GEOVATION 2023 secara offline yang terdiri dari 66 Tim CIP Tebaik dari PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. dan 6 Tim perwakilan dari PT Pertamina Power Indonesia dengan distribusi tim 29 Gugus Functional Team (FT-Prove), 33 Gugus Project Collaboration (PC-Prove), delapan Gugus Individual (I-Prove), dan dua Gugus Replication (RT-Prove).
Pada acara ini, sebanyak 33 Gugus berhasil mendapatkan predikat Gold, 37 Gugus berhasil meraih predikat Silver, serta dua Gugus berhasil meraih predikat Bronze. Dengan total value creation yang dihasilkan secara real sejak Januari hingga Oktober 2023 mencapai Rp 240,65 miliar, dan diproyeksi bertambah sebesar Rp 5,75 miliar hingga akhir tahun 2023.
Direktur Utama PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. Julfi Hadi dalam sambutannya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh Insan Mutu PNRE yang telah melahirkan inovasi-inovasi dan peningkatan. Ia juga mengutarakan harapannya agar acara ini dapat turut mendukung tercapainya sasaran strategis perusahaan.
“Tema Grow By Accelerating Value Creation dipilih seiringan dengan proses berkembangnya PGE, khususnya dalam percepatan proyek, meningkatkan kapasitas terpasang yang dikelola oleh PGE secara mandiri sebesar 1 GW dalam dua tahun mendatang.
Upaya ini merupakan langkah nyata kami dalam mewujudkan transisi energi, dekarbonisasi, serta mendukung net zero emission (NZE) 2060,” ungkap Julfi.