Emiten Grup Astra PT United Tractors Tbk. (UNTR) menargetkan penjualan nikel ore dapat mencapai sebesar 1,6 juta ton pada tahun 2024.
Investor Relations United Tractors Ari Setiawan menjelaskan bahwa saat ini tambang nikel UNTR, Stargate masih melakukan produksi nickel ore. Smelter Stargate menurutnya tengah berada dalam proses pembangunan.
Dengan kondisi ini, United Tractors menargetkan penjualan nickel ore sebesar 1,6 juta ton di tahun 2024.
Dalam laporan bulanannya hingga Mei, United Tractors melaporkan kinerja penjualan bijih nikel sebesar 786.810 wmt dengan rincian sebanyak 25.000 wet metric ton (wmt) pada Januari, 138.000 wmt pada Februari, 220.000 wmt pada Maret, 216.000 wmt pada April, dan 188.000 wmt pada bulan lalu.
Berdasarkan segmen, penjualan bijih nikel tersebut terdiri atas 365.000 wmt saprolit dan 423.000 wmt limonit.
Meski begitu pada periode yang sama tahun 2023, UNTR belum membukukan penjualan bijih nikel karena diversifikasi perseroan ke bisnis nikel selesai pada akhir tahun 2023.
Seperti diketahui, segmen usaha pertambangan nikel UNTR mencakup PT Stargate Pacific Resources (SPR) dan Nickel Industries Limited (NIC).
NIC diakuisisi UNTR pada September 2023 dengan kepemilikan sebesar 19,99%. Sedangkan SPR baru saja diakuisisi UNTR dengan kepemilikan mayoritas pada Desember 2023. SPR mengoperasikan tambang nikel di Konawe Utara, Sulawesi Tenggara.