Emiten Properti, PT Lippo Cikarang Tbk. (LPCK) menargetkan pra penjualan tahun ini dapat mencapai sebesar Rp1,43 triliun.
Untuk mengejar target pra penjualan di tahun, LPCK mengandalkan proyek XYZ Livin yang menyasar generasi muda di tengah meningkatnya permintaan akan perumahan yang layak dan terjangkau.
Seperti diketahui, proyek XYZ Livin merupakan salah satu produk utama hunian rumah tapak LPCK yang sebelumnya telah berkontribusi dalam perolehan pra penjualan di kuartal I/2024 sebagaimana informasi yang dikutip dari laman liputan6.com.
Oleh karena itu, LPCK terlihat optimis dapat mencapai target pra penjualan tahun ini setelah berhasil mencatatkan prestasi luar biasa pada pra penjualan di kuartal I/2024.
Dimana di sepanjang kuartal I/2024 lalu, LPCK tercatat berhasil membukukan nilai pra penjualan sebesar Rp325 miliar. Jumlah ini setara dengan 23 persen dari jumlah nilai pra penjualan yang ditargetkan tahun ini.
Adapun perolehan pra penjualan tersebut didorong oleh permintaan yang kuat dari proyek-proyek residensial, terutama produk hunian rumah tapak dan ruko yang masing – masing menyumbang kontribusi sebesar 77 persen dan 15 persen.
Sebagai informasi, PT Lippo Cikarang Tbk. (LPCK) tercatat telah membukukan pendapatan sebesar Rp435 miliar di sepanjang kuartal I/2024 atau naik sebesar 175% dari perolehan pendapatan sebelumnya di kuartal I/2023.
Pendapatan ini didukung oleh adanya peningkatan serah terima pada rumah tapak dan rumah toko kepada konsumen, serta pendapatan lahan industri yang lebih tinggi.