Harga emas 24 karat keluaran Antam hari ini (16/6) mengalami kenaikan yang signifikan. Peningkatan harga mencapai Rp.10.000/gr dan saat ini berada di kisaran harga Rp 994.000/gr. Satuan terkecil ukuran yang dijual Antam saat ini adalah 0,5 gr yang berada pada harga Rp 547.000.
Jika diamati, dalam satu pekan terakhir, harga emas Antam mengalami pergerakan di rentang Rp 984.000/gram – Rp 996.000/gram. Untuk sebulan terakhir pergerakannya di rentang Rp 971.000/gram – Rp 996.000/gram. Sedangkan dalam rentang waktu enam bulan, harga emas Antam terpantau bergerak di kisaran Rp 924.000/gram – Rp 1.036.000/gram.
Bagi pemegang emas Antam, harga buyback juga terpantau ikut mengalami kenaikan harga senlai Rp 12.000. Harga beli kembali emas Antam hari ini terpantau berada di angka Rp 870.000/gr. Hal ini diprediksi juga dapat mendorong terjadinya penjualan kembali para pemilik emas untuk mendapatkan selisih keuntungan dari harga beli awal.